IMM Bedah Setahun Kinerja Pemkab Lampung Utara

IMM Bedah Setahun Kinerja Pemkab Lampung Utara
Narasumber Diskusi Publik yang diselenggarakan IMM Lampung Utara

BACAGEH, Kotabumi--Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PC IMM) Lampung Utara menegaskan peran mahasiswa sebagai kontrol sosial.

Penegasan tersebut disampaikan melalui diskusi publik bertajuk “Menyibak Kabut Ketertinggalan: Refleksi Setahun Perjalanan.” Diskusi berlangsung di Aula B1, Kampus Universitas Muhammadiyah Kotabumi, Rabu (24-12-2025).

Ketua Umum PC IMM Lampung Utara, Muhammad Alfansah Yusuf mengatakan, diskusi tersebut  menjadi ruang kritik konstruktif dan evaluasi terbuka terhadap arah pembangunan serta kebijakan Pemerintah Kabupaten Lampung Utara selama satu tahun terakhir.

"IMM memandang penting keterlibatan mahasiswa dalam mengawal jalannya pemerintahan, agar tetap berpihak pada kepentingan masyarakat," kata Muhammad Alfansah Yusuf.

Dia menegaskan, mahasiswa memiliki tanggung jawab moral untuk bersikap kritis dan objektif terhadap kebijakan publik. Diskusi tersebut merupakan wujud nyata fungsi kontrol sosial yang dijalankan IMM Lampung Utara secara intelektual dan solutif.

“Diskusi ini bukan untuk mencari kesalahan, melainkan memastikan arah pembangunan berjalan sesuai kebutuhan rakyat. Mahasiswa harus hadir sebagai kontrol sosial yang memberikan kritik berbasis data dan gagasan,” tegasnya.

Dalam forum tersebut, IMM menyoroti sejumlah sektor strategis yang dinilai masih membutuhkan perhatian serius, antara lain: pertumbuhan ekonomi daerah, pemerataan pembangunan infrastruktur, tata kelola pemerintahan, kualitas pendidikan dan layanan kesehatan. Termasuk  sektor pertanian dan perkebunan, kesejahteraan masyarakat, serta stabilitas keamanan daerah.

Hasil diskusi dirumuskan dalam bentuk rekomendasi kebijakan yang akan disampaikan secara resmi kepada pemerintah daerah dan DPRD setempat, sebagai bahan evaluasi dan perbaikan ke depan. 

Diskusi dihadiri perwakilan pemkab, DPRD, pimpinan partai politik, serta tokoh masyarakat. 

Sebelumnya, dalam diskusi tersebut Asisten I Bidang Pemerintahan Setdakab Lampung Utara Mat Soleh mewakili BupatiHamartoni Ahadis, memaparkan capaian program visi dan misi pemerintah daerah, serta rencana kerja ke depan. 

Ketua DPRD Lampung Utara M. Yusrizal, menyatakan komitmen untuk terus bersinergi dengan pemerintah daerah, sekaligus menjalankan fungsi pengawasan. (**)

Laporan: Yansen

Editor: Nizar

Berikan Komentar